Batu, Lensaupdate.com - Cabang olahraga (cabor) biliar Kabupaten Probolinggo mencatatkan sejarah manis di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX tahun 2025. Bertanding di Carabao Bistro And Pool Kota Batu, pasangan Denny Yuthaka Pang dan Justin Xander Alfredo berhasil meraih medali emas pada nomor 10 Ball Double Putra, Selasa (1/7/2025).
Prestasi ini menjadi momen penting bagi dunia olahraga Kabupaten Probolinggo, terutama bagi Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kabupaten Probolinggo. Sebagai cabor yang tergolong baru tumbuh di Kabupaten Probolinggo, keberhasilan meraih medali emas dan perak secara berturut-turut menjadi bukti nyata perkembangan pesat biliar di Kabupaten Probolinggo.
Ketua Umum KONI Kabupaten Probolinggo Zainul Hasan menyampaikan rasa bangga atas pencapaian yang diraih para atlet muda ini. “Alhamdulillah, medali emas kembali hadir dari cabor biliar. Ini membuktikan bahwa meskipun cabor ini masih baru di Kabupaten Probolinggo, potensi atlet-atletnya luar biasa,” katanya.
Zainul menambahkan bahwa ini merupakan medali kedua yang diraih tim biliar Kabupaten Probolinggo dalam ajang Porprov Jatim 2025. Sebelumnya, tim ini juga menyumbangkan medali perak dari nomor yang berbeda. Keberhasilan tersebut menjadi sinyal positif bahwa pembinaan atlet biliar di daerah ini berjalan efektif dan patut terus didukung. “Semoga ke depan cabang olahraga biliar ini bisa konsisten. Kami harap para atlet terus semangat berlatih agar bisa kembali berprestasi di Porprov 2027 mendatang,” lanjutnya.
Keberhasilan Denny dan Justin tidak hanya menjadi kabar baik bagi Kabupaten Probolinggo, tetapi juga menunjukkan bahwa biliar memiliki masa depan cerah di kancah olahraga Jawa Timur. “Dengan semangat juang yang tinggi dan pembinaan yang terarah, potensi munculnya atlet-atlet nasional billiar dari Kabupaten Probolinggo sangat terbuka,” pungkasnya. (mel/fas)