Jakarta, Lensaupdate.com - Dalam langkah strategis memperkuat sistem pendidikan berbasis teknologi di Kabupaten Probolinggo, Bupati Probolinggo Gus dr. Mohammad Haris melakukan kunjungan kerja ke kantor pusat ACER Indonesia yang berlokasi di The Plaza Office Tower, Jakarta, Selasa (6/5/2025). Kehadiran Bupati Haris disambut hangat oleh Presiden Direktur (Presdir) dan jajaran pimpinan ACER Indonesia.
Kunjungan ini bukan sekedar silaturahmi, melainkan bagian dari visi besar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo dalam membangun masa depan pendidikan yang lebih inklusif dan berkualitas.
Di hadapan pimpinan ACER, Bupati Haris menyampaikan komitmennya untuk menggandeng industri teknologi dalam mendukung transformasi pendidikan di Kabupaten Probolinggo.
“Kami percaya, ACER bisa menjadi mitra strategis dalam mewujudkan cita-cita kami membangun pendidikan yang tangguh, adaptif dan relevan dengan tantangan zaman,” ungkap Bupati Haris.
Menurut Bupati Haris, pendidikan di era digital tidak bisa lagi mengandalkan pendekatan konvensional. Diperlukan integrasi antara teknologi, sumber daya manusia dan dukungan dari berbagai pihak, termasuk sektor swasta.
"ACER Indonesia sebagai pemain global dalam bidang teknologi pendidikan memiliki potensi besar untuk membantu percepatan digitalisasi pendidikan di Kabupaten Probolinggo," jelasnya.
Pertemuan antara Bupati Haris dan ACER Indonesia ini diharapkan menjadi titik awal kolaborasi jangka panjang. Dengan komitmen kedua belah pihak, Kabupaten Probolinggo berpotensi menjadi daerah percontohan dalam pemanfaatan teknologi pendidikan di Indonesia.
"Pendidikan merupakan investasi jangka panjang yang tidak bisa ditunda. Kami ingin anak-anak Kabupaten Probolinggo tumbuh sebagai generasi unggul, melek teknologi dan siap bersaing di era global,” pungkasnya. (nab/zid)