Tanamkan Gemarikan Sejak Dini, Diskan Kabupaten Probolinggo Ajak Siswa SD Cinta Ikan Lewat Edukasi Interaktif


Dringu, Lensaupdate.com - Dalam rangka menumbuhkan kesadaran dan kecintaan masyarakat terhadap konsumsi ikan sejak usia dini, Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Probolinggo menggelar kegiatan Edukasi Aku Cinta Ikan di UPT Perikanan Budidaya Air Tawar/Payau Desa Pabean Kecamatan Dringu, Kamis (6/11/2025).

Sebanyak 30 siswa dan 4 guru pendamping dari SDN Tamansari 1 Kecamatan Dringu ikut serta dalam kegiatan edukatif yang dikemas secara menyenangkan dan interaktif tersebut. Para peserta mendapatkan pembelajaran langsung tentang pentingnya mengonsumsi ikan untuk kesehatan, kecerdasan, dan pertumbuhan tubuh.

Sebagai bentuk dukungan terhadap praktik pembelajaran, para siswa menerima souvenir berupa benih ikan lele, pakan, serta timba sebagai wadah pembesaran benih. Mereka juga diajak mengikuti kampanye Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) dengan kegiatan makan bersama olahan dimsum ikan.

Kegiatan dilanjutkan dengan materi edukatif tentang manfaat ikan, sesi tanya jawab disertai pembagian doorprize, hingga kunjungan ke kolam budidaya ikan yang dikelola UPT Perikanan Budidaya Air Tawar/Payau.

Kepala Diskan Kabupaten Probolinggo Achmad Aruman melalui Kepala Bidang Bina Usaha Perikanan Asmiyati Kurnianingsih menyampaikan kegiatan ini merupakan bagian dari strategi berkelanjutan untuk mendorong peningkatan konsumsi ikan di masyarakat, sekaligus memperkuat implementasi kampanye Gemarikan di tingkat pelajar.

“Melalui kegiatan edukasi ini, kami ingin menanamkan kecintaan terhadap ikan sejak dini. Anak-anak tidak hanya mengenal ikan sebagai sumber pangan bergizi, tetapi juga memahami pentingnya peran ikan dalam menjaga kesehatan dan mendukung tumbuh kembang mereka,” ujarnya.

Ia menambahkan, pendekatan edukasi melalui permainan, praktik langsung dan kegiatan makan ikan bersama dinilai efektif untuk menumbuhkan kebiasaan baik di kalangan anak-anak.

“Kami sengaja menggunakan metode yang menyenangkan agar pesan Gemarikan lebih mudah diterima. Dengan pengalaman langsung seperti memberi makan ikan atau mencicipi olahan ikan, mereka akan lebih antusias dan paham manfaatnya,” jelasnya.

Asmi menegaskan kegiatan semacam ini akan terus digelar secara rutin bagi anak sekolah di Kabupaten Probolinggo. Tujuannya agar generasi muda tumbuh dengan kesadaran akan pentingnya gizi ikan sekaligus mengenal potensi perikanan daerahnya.

“Kami berharap edukasi ini bisa membentuk pola pikir sehat dan mandiri. Anak-anak menjadi agen perubahan kecil yang mengajak keluarga mereka untuk gemar makan ikan, sehingga angka konsumsi ikan di Kabupaten Probolinggo dapat terus meningkat,” pungkasnya. (mel/fas)